Teluk Triton Surga Tersembunyi di Papua

Helloindonesia.id – Berbicara tentang Kaimana, tentu tidak terlepas dari keindahan alam bahari dan senjanya. Tak heran, jika keindahan senja di Kaimana diabadikan dalam sebuah lagu lawas berjudul ‘Senja di Kaimana’ yang dinyanyikan oleh Alfian.

Memang keindahan alam di Papua Barat, khususnya di Kaimana tidak ada habisnya. Kaimana, yang sebagian wilayahnya dikeliling oleh gunung-gunung yang menjulang tinggi dan hamparan laut dengan pulau-pulau kecil tak berpenghuni dengan pantai pasir putihnya, membuat keindahan Kaimana menjadi begitu eksotis. Kaimana tidak hanya indah dengan senjanya saja, tetapi juga dengan alam dan wisata baharinya.

Berkunjung ke Kaimana, pesawat yang Anda tumpangi akan mendarat di Bandara Utarom yang merupakan gerbang utama masuk ke Kaimana. Saat Anda masuk ke dalam ruang kedatangan terminal bandara tersebut, Anda dapat menemukan beragam destinasi wisata yang berada di daerah itu, salah satunya adalah Teluk Triton yang merupakan icon wisata di Kaimana.
Teluk Triton merupakan gugusan pulau-pulau kecil dengan batu karst yang indah. Keindahan alam bahari Teluk Triton ini lebih indah dari Raja Ampat yang sama-sama berada di Papua Barat dan sudah lebih dulu terkenal di dunia. Keindahan alam bahari Teluk Triton ini sudah diakui oleh banyak wisatawan yang berkunjung langsung ke sana dan mengakui, bahwa Triton lebih indah dari Raja Ampat. Memang, bentuk Teluk Triton ini tak beda jauh dengan Raja Ampat. Banyak masyarakat yang mengatakan, bahwa Teluk Triton adalah Raja Ampat-nya Kaimana. Bahkan banyak juga wisatawan yang mengatakan, bahwa Teluk Triton adalah surga terssembunyi di Papua Barat.

Menuju Teluk Triton dari Kaimana dapat ditempuh dengan menggunakan kapal cepat dengan biaya sewa sebesar Rp 5.000.000 PP sudah termasuk dengan nakhoda. Menyeberang dari Kaimana ke Teluk Triton hanya menempuh waktu perjalanan selama dua jam saja. Di Triton, wisatawan tidak hanya bisa menikmati keindahan alam bawah laut saja, tetapi jika beruntung, wisatawan bisa berenang denga ikan Paus totol. Di Teluk Triton juga sudah terdapat resort yang dikelola oleh asing, sehingga membuat wisatawan yang berkunjung ke Triton dan ingin menginap pun jadi lebih mudah. B

Baca Juga

https://helloindonesia.id/id/10-exotic-beaches-in-east-java/729/indonesian/

Share this content:

You May Have Missed