Nikmatnya Sajian Soto Banjar Khas Kalimantan Selatan

Nikmatnya Sajian Soto Banjar Khas Kalimantan Selatan

Helloindonesia.idKalimantan Selatan memiliki satu kuliner khas yang banyak digemari masyarakat Indonesia yakni Soto Banjar. Soto khas Provinsi yang memiliki ibukota di Banjarmasin ini menjadi makanan wajib yang harus dicoba bagi siapa saja yang mengunjungi kota seribu sungai ini.

Soto Banjar berisi aneka bahan-bahan seperti bihun, telur rebus, ayam kampung, serta taburan bawang goreng yang menjadikan Soto Banjar begitu menggugah selera untuk dinikmati.

Belum lagi tambahan perkedel di dalam soto, menjadikan soto ini menjadi sajian lengkap untuk dinikmati. Satu yang menjadikan Soto Banjar ini terasa begitu khas yakni pada citarasa kuahnya yang bening. Aroma rempah-rempah khas kuliner Kalimantan Timur pada kuah soto begitu terasa. Belum lagi tambahan jeruk nipis yang membuat kuah Soto Banjar terasa begitu segar.

Soto Banjar sangat pas dinikmati dengan lontong. Campuran kuah beningnya dan legitnya lontong serta taburan bawang goreng menjadi padSouth Kalimantan has a special culinary that is much loved by the Indonesian people, namely Soto Banjar. Soto typical of the province which has a capital in Banjarmasin is a must-try food for anyone who visits this city of a thousand rivers.uan yang pas untuk dinikmati.

Nama Soto Banjar sendiri diambil dari nama suku mayoritas yang mendiami wilayah Kalimantan Selatan yakni suku Banjar. Namun ada juga versi lain yang menyebutkan konon Soto Banjar dibawa oleh tentara Demak ketika memberikan bantuan kepada Kerajaan Banjar.

Bagi Anda yang kebetulan berada di Kalimantan Selatan jangan lewatkan untuk mencoba sajian Soto Banjar. Penjual soto ini banyak ditemukan di wilayah Banjarmasin dan sekitarnya. Untuk satu porsi Soto Banjar biasanya dijual dengan kisaran harga Rp. 20.000 – Rp. 25.000.

Source : indonesiakaya.com

Share this content:

You May Have Missed